Antisipasi Penyebaran Covid-19, Polres Bukittinggi Cek Kelengkapan Personil Bhabinkamtibmas

    Antisipasi Penyebaran  Covid-19, Polres Bukittinggi Cek Kelengkapan Personil Bhabinkamtibmas
    Dalam Mengantisipasi Penyebaran Covid-19, Polres Bukittinggi Lakukan Pengecekan Kelengkapan Personil Bhabinkamtibmas

    BUKITTINGGI-Untuk mengetahui kesiapan personil menghadapi Pandemi Covid-19,  pada hari ini Selasa tanggal 08/06/ 2021, pukul 10.00 wib bertempat di lapangan apel Polres Bukittinggi, telah dilakukan pengecekan personil Bhabinkamtibmas dan kelengkapannya.

    Kapolres Bukittinggi Akbp Dody Prawiranegara, SH, SIK, MH, melalui Waka Polres Bukittinggi Kompol Sukur Hendri Saputra SIK, menjelaskan bahwa pemeriksaan personil Bhabinkamtibmas ini dilakukan adalah untuk lebih mengetahui situasi dan keadaan personil Bhabin Polres Bukittinggi, dan Alhamdulillah semua personil Bhabin dalam keadaan baik dan sehat semuanya. Dan saat ini juga dilakukan pengecekan segala kelengkapan Bhabin berupa kenderaan Sepeda Motornya, Toa, Giga Fortabel, dan kelengkapan lainnya. 

    Menurut Waka Polres bahwa tujuan pemeriksaan ini adalah untuk mengetahui kesiapan dan kelengkapan para Bhabin dalam suasana Pandemi Covid-19 saat ini, dan dari hasil pemeriksaan ditemukan bahwa segala barang inventaris yang ada pada kendaraan Bhabin tersebut semuanya lengkap dan baik, serta dapat dipergunakan saat Bhabin melaksanakan tugas rutinnya di daerah binaannya masing-masing.

    Adapun kegiatan pengecekan ini dipimpin langsung oleh Waka Polres Bukittinggi Kompol Sukur Hendri Saputra, S.I.K,  dan didampingi oleh Kabag Ops Polres Bukittinggi Kompol Suyatno S. SIK, Kabag Sumda Polres Bukittinggi Kompol Irwan Santoso, Kasat Binmas Polres Bukittinggi Akp Dwi Purwito, Kasi Propam Polres Bukittinggi Iptu Ekmarlidon, Personil Sat Binmas Polres Bukittinggi, dan diikuti oleh Personil Bhabinkamtibmas sejajaran Polres Bukittinggi sebanyak 73 orang.

    Waka Polres dalam arahannya kepada para Bhabin adalah diharapkan para Bhabinkhamtibmas melakukan pengecekan terhadap masyarakat yang terpapar Covid-19 di Wilayah binaannya masing-masing, kemudian mendata semua masyarakat yang terpapar Covid-19 di daerah binaannya  masing-masing,  dan melakukan koordinasi dengan Dinkes atau Puskesman, kemudian selalu melakukan himbauan kepada masyarakat tentang pelaksanaan Protokol Kesehatan, mendata masyarakat yang terpapar Covid-19ndi Jorong Nagari, RT/RW dan Kelurahan dengan seditail mungkin dan dilaporkan kepada Kapolsek masing-masing, serta melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab. 

    Kemudian Kabag Ops Kompol Suyatno, SIK menambahkan, agar seluruh Bhabin melaksanakan tugas dengan tanggungjawab serta ikhlas, dan segala kegiatan yang dilakukan melaporkan kepada Pimpinannya masing-masing serta juga ke Bag Ops Polres Bukittinggi untuk laporannya diteruskan ke Polda, dan juga semua personil tetap menjaga kesehatan serta tetap kompak dilapangan. (*)

    Bukittinggi Sumatera-
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Moment 100 Hari Kepemimpinan Erman Safar-Marfendi

    Artikel Berikutnya

    Wabup Agam Ikuti Upacara Peringatan Hari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bareskrim Polri Berhasil Amankan DPO Pengendali Clandestine Lab di Bali Asal Ukraina, Dirtipidnarkoba: Bukti Tegas Perang Melawan Narkoba
    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!
    Kodim 1710/Mimika Gelar Nobar Kegiatan Pemberian Penghargaan Kasad untuk Kampung Pancasila 2024

    Ikuti Kami